Sabtu, 05 Oktober 2019

Review Masker Organik Untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

Hai cantik, jerawat memang sering jadi musuh utama pada wajah kita. Bahkan ketika jerawat sudah berhasil hilang, kita masih punya PR untuk menghilangkan bekas jerawatnya. Biasanya bekas jerawat ini berupa bercak hitam bahkan ada juga yang terlihat seperti bopeng. 

Salah satu cara untuk menghilangkan jerawat adalah dengan rajin maskeran. Ada beberapa jenis masker ya cantik, salah satunya adalah masker bubuk. Namun masker yang sedang hits adalah masker bubuk organik. Karena biasanya jenis masker ini memang terbuat dari bahan alami. Cocok untuk kamu yang memang kukitnya sensitif terhadap produk berbahan kimia buatan. 

Nah yang kali ini mau saya coba adalah masker organik varian jeruk, yang saya beli dari salah satu teman. Klaim pada masker ini ialah untuk menyamarkan noda hitam pada bekas jerawat, menutrisi dan mencerahkan kulit wajah, mengecilkan pori-pori, dan menyamarkan tanda penuan. Wow, klaimnya tentu sangat menarik ya. 

masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

Cara penggunaannya juga sama dengan masker bubuk pada umumnya. Ambil secukupnya dan taruh pada wadah, lalu tambahkan air (yang matang) dan aduk sampai kekentalan yang diinginkan. Jangan terlalu encer, ya. Bisa juga ganti air dengan air mawar. Namun jika tidak ada, maka tidak apa-apa memakai air biasa. 

masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

Begitu diaplikasikan ke kulit ada sensasi rasa dingin. Namun semakin maskernya kering, semakin hilang sensasi dinginnya. Saya mendiamkannya 15 menit sampai masker benar-benar kering lalu dibilas. Saya membilasnya dengan air biasa. Boleh juga kalau kamu mau membilasnya dengan air hangat. 


masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

Setelah selesai memakai masker ini, kulit wajah saya terasa segar. Kemudian   kulit terasa lembut jika disentuh. Untuk menghilangkan noda jerawat tentu butuh pemakaian rutin, jika nanti ada progressnya tentu akan saya update di sini ya. 

Kemasan dan isi

Kemasan berbentuk plastik klip biasa dengan label, klaim, dan cara penggunaannya. Isi bersihnya seberat 15gram. Ukurannya yang sebesar telapak tangan memudahkan untuk dibawa kemana-kemama dan ditaruh dalam pouch skin care. Plastik klipnya juga memudahkan untuk disimpan kembali, karena isinya bisa untuk pemakaian 2-3 kali. Oh ya, untuk masa kadaluarsanya adalah 4 bulan setelah masker dibuka dari kemasan ya. 

Tekstur dan aroma 

masker organik untuk menghilangkan bekas jerawat

Teksturnya seperti tepung sagu, ada rasa kesat jika digosokkan pada jari. Aromanya juga tidak tercium aroma jeruk. Namun setelah dicampur air baru aromanya terasa. 

Yang disukai :

- Memberikan sensasi segar pada kulit
- Kulit wajah terasa lembut
- Harga terjangkau 
- Kemasan kecil mudah dibawa kemana-mana dan anti tumpah

Yang tidak disukai 

- teksturnya tidak terlalu lembut
- aroma jeruknya tidak terasa 
- tidak terdapat brand/merk dan tempat asal pembuatan produk
- tidak tercantum komposisi pada kemasan 

Repurchase? 

Maybe 

Harga 

Rp12.000 

Sebenarnya masker ini memilik banyak varian buah-buahan, jadi kamu bisa memilih masker yang sesuai jenis kulit. Jangan ragu untuk menanyakannya pada penjualnya ya. Masker ini bisa dibeli di banyak olshop yang menjual produk kecantikan. 

Semoga bermanfaat ya reviewnya, selamat mencoba. 




 

Ad Placement